Jumat, 15 Januari 2010


MADRID - Presiden Real Madrid, Florentino Perez, menyatakan dengan keyakinan tinggi bahwa klubnya adalah yang terbaik di muka bumi ini.

Triliunan rupiah sudah dikeluarkan Los Merengues untuk membangun skuad bertabur bintang musim ini. Mulai dari Crsitiano Ronaldo, Kaka, Karim Benzema serta Raul Albiol, diboyong Perez ke Santiago Bernabeu.

Dalam pertemuan dengan 100 pendukung terveteran El Real, Perez mengungkapkan keyakinannya. "Pekerjaan kami tidak akan gagal," ungkapnya di As, Kamis (17/9/2009).

"Kami telah membangun tim spektakuler yang disodorkan kepada fans usai menjalani musim tak terlupakan karena untuk pertama kalinya dalam sejarah, Real Madrid tidak dipasang sebagai unggulan di Liga Champions," sebutnya.

"Bagi saya, tanpa keraguan, ini merupakan salah satu even yang paling penting karena saya dapat mengucapkan terima kasih kepada anda sekalian yang telah mendukung Real Madrid, menjadikan Real Madrid klub terbaik di dunia, berkat kesuksesan besar yang diperoleh berkat dukungan dari rekan-rekan." (tan)
SELANJUTNYA KLIK DISINI

cristiano ronaldo pemain tercepat


BERLIN - Siapa yang berhak menyandang pemain tercepat dalam sepakbola? Berdasarkan penelitian majalah mingguan Jerman Der Spiegel, pemain itu adalah bintang anyar Real Madrid Cristiano Ronaldo.

Reuters melansir, Sabtu (12/12/2009), mega bintang Portugal saat ini merupakan yang tercepat di lapangan hijau dengan kecepatan mencapai 33,6 km/jam. Tidak heran, Ronaldo menjadi ancaman terbesar barisan defender lawan.

CR9 mengungguli sejumlah pemain kelas dunia seperti Arjen Robben (Bayern Munich), Theo Walcott (Arsenal), serta mantan rekan setimnya Wayne Rooney (Manchester United).

Robben tercatat memiliki kecepatan 32,9 km/jam, sementara Walcott 32,7 km/jam. Rooney sendiri menempati urutan keempat dengan kecepatan rata-rata 32,6 km/jam, diikuti bomber Arsenal Robin van Persie (32,1 km/jam).

Bintang Barcelona Lionel Messi yang menggeser Ronaldo sebagai peraih Ballon d'Or 2009 justru tidak masuk dalam lima pemain tercepat versi Der Spiegel.

Pelatih United Sir Alex Ferguson tampaknya tidak akan terlalu terkejut dengan hasil studi tersebut. Pelatih Skotlandia telah lama menyadari kecepatan Ronaldo yang luar biasa di lapangan.

"Ronaldo memiliki kecepatan yang sama saat membawa bola seperti halnya tanpa bola, bahkan mungkin lebih cepat," demikian ujar Fergie.
(van)

SELANJUTNYA KLIK DISINI